telusur.co.id - SURABAYA, Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Surabaya terhitung kurang lebih sebulan. Seluruh tim relawan dari kedua pasang calon terus giat untuk mengkampanyekan pasangan calon mereka. Tidak terkecuali relawan Bala Bhineka bakal calon Walikota Surabaya Eri Cahyadidan Armuji yang melakukan deklarasikan di kawasan Simo Hilir, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (23/10/2020).

 

Tim Relawan Bala Bhineka ini akan mengkoordinasikan dukungan pemenangan yang berada di kawasan Simo Hilir Utara.

 

Bala Bhineka serta warga yang terlibat ini cukup terlihat dengan dukungan penuh kepada pasangan Eri Cahyadi dan Armuji yang biasa disapa dengan pasangan Erji paslon nomer 1 ini.

 

Ketua Bala Bhineka Agus Priyo mengatakan, Surabaya sebuah Kota impian sejuta insan, tetapi tidak cukup jika tidak punya seorang pemimpin yang berintegritas, jujur dan tulus mengabdi untuk kemajuan kota Pahlawan ini. Dan pemimpin yang bisa mewujudkannya hanya ada dalam diri paslon nomer 1 ini.

 

"Mendukung beliau untuk maju adalah impian kami, menjaga persatuan rakyat Surabaya, karena ini adalah hal yang wajib unruk dilakukan bagi beliau" lanjutnya.

 

Agus berharap warga Surabaya bisa memilah mana pemimpin yang sesuai dengan hati dan kondisi warga Surabaya saat ini. Ia juga menambahkan bahwa pada saat hari pencoblosan nanti ia dan tim akan tetap menggaungkan untuk mencoblos nomor 1.

 

"Harapan kami, masyarakat Surabaya untuk hadir dalam pemilihan besok dan menyoblos nomer 1" pungkasnya.