telusur.co.id - Yayasan Kartika Jaya Koorcabrem 084 Cabang IV Brawijaya menggelar vaksinasi dosis ke dua untuk siswa siswi SMP dan SMA Kartika Surabaya, bertempat di SMA Kartika IV-3 Surabaya, Jl. Brawijaya No. 3, Sawunggaling, Surabaya.
Ketua Yayasan Kartika Jaya Koorcabrem 084 Cab. IV Brawijaya, Ny. Tutik Herman Hidayat menyampaikan, "Sebelum pelaksanaan vaksinasi para siswa siswi terlebih dahulu dilakukan pemeriksaan oleh tim vaksinator, bila dinyatakan sehat, maka dilaksanakan vaksinasi, tentunya seizin dari orangtua dari siswa siswi masing-masing,” ujarnya. Kamis, (16/9/2021).
“Tujuan dilaksanakan vaksinasi adalah untuk mempercepat terciptanya kekebalan komunal tubuh/herd immunity, karena vaksin diperlukan guna melawan berbagai macam virus khususnya virus Covid-19,” bebernya.
Dalam pelaksanaan vaksinasi Covid-19 tetap menerapkan protokol kesehatan dengan ketat, kepada peserta vaksinasi dan orangtua yang mengantar, jaga jarak agar terhindar dari virus Covid-19.
Pelaksanaan vaksinasi dosis kedua ini diikuti oleh siswa siswi SMP Kartika IV - 10, SMP Kartika IV - 11, dan SMA Kartika IV - 3 Surabaya dan tenaga vaksinator dari Rumah Sakit Brawijaya.
Dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut dihadiri oleh Danrem 084/Bhaskara Jaya, Brigjen TNI Herman Hidayat Eko Atmojo, Kasi Pers Kasrem 084/BJ, Kasi Ter Kasrem 084/BJ, pengurus Yayasan Kartika Jaya dan kepala sekolah beserta guru-guru pembimbing. (ari)