telusur.co.id - Program pengabdian masyarakat merupakan bentuk kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa sesuai dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Dalam kesempatan ini, mahasiswa UPN Veteran Jawa Timur mengembangkan potensi wisata yang ada di kota Sudabaya, dan melakukan program pemberdayaan masyarakat sehingga dapat memberikan pengaruh baik kepada masyarakat sekitar dan lingkungan sekitar.

Pada daerah Kecamatan Gubeng, khususnya Kelurahan Mojo, terdapat sebuah potensi yang dimana dapat dikembangkan menjadi desa wisata yang dapat memberikan edukasi tentang tanaman dan juga memberikan dampak positif terhadap masyarakat dan lingkungan sekitar. Sebuah ide yang muncul dalam mengembangkan desa wisata di Kelurahan Mojo ini berasal dari tanaman yang memiliki nama Bunga Telang atau dengan nama lain asian pigeonwings.

Kampung telang merupakan nama dari sebuah desa yang mengembangkan bunga telang menjadi wisata edukasi tanaman yang memiliki latar edukasi tidak hanya mengenai bunga telang saja namun edukasi dengan tujuan yaitu mengembangkan rasa kepedulian terhadap lingkungan sekitar dan juga memhami tentang manfaat sebuah tanaman bagi lingkungan. 

Dalam mengembangkan kampung telang ini, terdapat beberapa aspek yang menjadi faktor pendukung terbentuknya kampung telang, beberapa aspek seperti pemberdayaan bunga telang. Pengolahan bunga telang menjadi produk unggulan seperti teh herbal dan pudding sedot, dan aspek lainnya, membuat kampung telang dapat memberikan sebuah contoh yang membuktikan bahwa, rasa kepedulian terhadap tanaman sangatlah penting pada saat ini.

Dalam bentuk pengembangan kampung telang ini di harapkan dapat menjadi sebuah gambaran mengenai pentingnya edukasi tanaman atau edukasi pertanian pada generasi selanjutnya, dan masyarakat sekitar dapat lebih mengenal bunga telang dan manfaat bunga telang bagi masyarakat dan lingkungan sekitar. (ari)