telusur.co.id - Sebagai e-commerce agribisnis yang tengah bertumbuh, GDM AGRI yang baru dilaunching awal tahun kemarin semakin massif mengajak masyarakat untuk familiar dengan aktivitas para petani.
Di tengah upaya pemerintah menekan angka penyebaran Covid-19, GDM AGRI menginisiasi sebuah campaign #BerkebunDiRumahAjauntuk mengajak masyarakat tetap stay at home dengan aktivitas bermanfaat.
GDM AGRI pun menggandeng beberapa artis ibu kota yang memiliki passion berkebun selama masa PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) melalui platform Instagram, antara lain Tantri Namirah dan Giring Ganesha.
Trend berkebun yang tengah naik daun untuk memanfaatkan waktu luang dirasa cukup efektif membuat para artis ini mengatasi rasa bosan selama masa pandemi ini.
GDM AGRI membagikan aktivitas seru berkebun mereka dalam Live Instagram bertajuk “Berkebun Di Rumah Aja” selama 1 jam setiap minggunya.
Banyaknya teknik berkebun yang dipraktekkan para artis ibu kota ini semakin menambah referensi masyarakat untuk memulai hal serupa. Tantri Namirah sedang bertani organik dengan memanfaatkan lahan kosong di area kediamannya.
Ibu satu anak yang dikenal sangat fashionable ini ternyata sangat cakap mengolah pekarangannya menjadi kebun sayuran. Dia pun bercerita proses ia belajar dari awal hingga bisa menikmati hasil panen kebunnya.
Berbeda dengan Tantri Namirah, Giring Ganesha berkreasi dengan kebun hidroponik dengan berbagai macam sayuran, misalnya kangkung, bayam merah, cabai, hingga tomat.
Dalam Live Instagram yang berkolaborasi dengan GDM AGRI, Giring, panggilan akrabnya, mengaku menikmati setiap proses gagal ataupun suksesnya menumbuhkan tanaman.
Ketika gagal panen, Giring lebih suka untuk mengulangi tanaman yang sama hingga ia berhasil memanennya, daripada langsung menyerah begitu saja. Ketika berhasil panen, ia mengaku sangat senang sehingga bersemangat untuk terus menumbuhkan hasil pangan dari rumah.
Campaign #BerkebunDiRumahAja selain bisa menjadi alternatif kegiatan selama masa pandemi, juga bisa digunakan sebagai alternatif ide bisnis baru.
Roda perekenomian harus terus berputar namun tetap menjalankan protokol kesehatan Covid-19 dengan menghindari kontak langsung serta kerumunan.
Hasil panen dari #BerkebunDiRumahAja tentu bisa dijual secara online di aplikasi agribisnis pilihanmasyarakat. Jadi, gimana? Tantri Namirah dan Giring Ganesha sudah mulai berkebun loh. Yuk, kita mulai dari sekarang! (dss/ari)