telusur.co.id - 26 Februari 2021, tepat 14 tahun Hotel Mercure Grand Mirama Surabaya berdiri menjadi hotel bisnis yang terletak di Jl. Raya Darmo No. 68-78, Surabaya.
Untuk menyemarakkan HUT ke-14 kali ini, Hotel Mercure Grand Mirama menghadirkan miniatur hotel yang terbuat dari kardus yang ramah lingkungan. Sesuai dengan kegiatan Planet 21 yakni 3R, Reduce, Reuse dan Recycle.
Tidak hanya itu, untuk syukuran, Marketing Communication & Event Manager Hotel Mercure Grand Mirama Surabaya, Diane Laurentia mengatakan bahwa, “Uniknya kami juga menyajikan nasi kuning berwarna ungu dengan tinggi 1,4 meter, den 14 jenis makanan pendamping.
Selain itu, ada pula 14 jenis aneka jajanan berwama ungu, dan minuman tradisional yang berwama ungu pula. Semua di sajikan sesuai dengan kearifan lokal Jawa Timur,” ucapnya kepada telusur.co.id. Jumat, (26/2/2021).
Logo angka 14 tahun ini pun di buat unik, terdiri dari 50 kata-kata yang merupakan cerminan dari semua yang ada di Hotel Mercure Grand Mirama Surabaya. Bertemakan “One Family Four Goodness”, hotel ini merupakan satu keluarga besar dengan cerminan kebaikan untuk bersama.
“Sebagai lambang perjalanan 14 tahun, kita membuat miniatur hotel dengan mengusung bahan-bahan daur ulang yang ramah lingkungan,” beber General Manager (GM) Hotel Mercure Grand Mirama Surabaya, Sugito Adhi.
Miniatur ini, kata Gito, sapaan akrabnya, dibuat dengan tangan, hand made dari para staf hotel, untuk menunjukkan loyalitas dan kebersamaan. Selain itu, pihaknya akan tetap mempertahankan, dan meningkatkan kualitas hingga dapat memberikan Iayanan sebaik mungkin untuk para tamu hotel ini.
“Tentunya kami pun selalu memperhatikan protokol Covid-19 dengan tetap menjaga jarak dan mengikuti aturan protokol kesehatan yang ada,” ujar Sugito Adhi. (ari)