telusur.co.id - BPJS Ketenagakerjaan (BPJamsostek) Cabang Juanda kembali menunjukkan komitmennya dalam memperluas cakupan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan. Kali ini, melalui kegiatan sosialisasi yang menyasar para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di wilayah Kec. Tenggilis Mejoyo, Surabaya.
Sebanyak 50 pelaku UMKM hadir dalam kegiatan tersebut, yang digelar sebagai upaya untuk meningkatkan pemahaman dan partisipasi pelaku usaha terhadap pentingnya perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan.
Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Juanda, Guguk Heru Triyoko menjelaskan, kegiatan ini merupakan bagian dari strategi jemput bola untuk menjangkau lebih banyak pekerja sektor informal, khususnya di kalangan pelaku koperasi dan UMKM.
"UMKM ini bisa menjangkau seluruh lapisan masyarakat. Utamanya yang bergerak di sektor informal agar bisa menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan dan mendapatkan perlindungan sosial yang layak," urai Guguk. Selasa, (22/4/2025).
Ia menegaskan, perlindungan yang diberikan tidak hanya sebatas pada kecelakaan kerja, namun juga mencakup jaminan kematian dan manfaat lainnya yang sangat dibutuhkan oleh pekerja sektor informal yang rawan risiko.
“Pelaku usaha mikro dan kecil tidak dapat mengabaikan risiko yang mungkin terjadi selama mereka beraktivitas. Program ini tidak hanya memberikan perlindungan, tetapi juga menjaga produktivitas dan kesejahteraan mereka,” lugasnya.
Melalui kegiatan ini, BPJS Ketenagakerjaan berharap kesadaran para pelaku UMKM terhadap pentingnya perlindungan jaminan sosial semakin meningkat, sehingga semakin banyak pekerja sektor informal yang dapat bekerja dengan aman dan tenang. (hri/ari)