telusur.co.id - Penyerang andalan Juventus, Cristiano Ronaldo dikabarkan mengubah hotel miliknya di Portugal menjadi rumah sakit untuk menangani orang-orang yang terinfeksi virus corona, termasuk membayar dokter dan para pekerja yang dibutuhkan.

Saat ini, virus yang juga diketahui dengan sebutan Covid-19, terus menyebar dengan cepat ke seluruh Eropa. Berbagai kompetisi olahraga pun akhirnya ditunda, termasuk Serie A tempat Cristiano Ronaldo bermain bersama Juventus.

Italia jadi tempat terparah di Eropa, dengan lebih dari 15.000 kasus virus corona aktif. Imbas cepatnya penyebaran virus, negeri menara Pisa tersebut kemudian melakukan isolasi di seluruh wilayah mereka.

Dikutip dari Marca, Ronaldo saat ini tengah berada di Madeira, Portugal, menemani sang ibu yang terkena stroke. Adapun Kapten Timnas Portugal tersebut kemudian berencana mengubah hotel miliknya jadi rumah sakit penanganan virus corona.

Nantinya, Ronaldo berencana menggratiskan rumah sakit tersebut untuk merawat pasien yang terjangkit virus tersebut. Eks pemain Real Madrid itu bakal membayar dokter dan staf medis untuk menangani pasien terinfeksi.

Lewat akun Twitternya, Ronaldo pun mengimbau agar publik mengikuti rekomendasi yang diberikan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan mendengar arahan dari pemerintah untuk mengatasi situasi ini.

"Melindungi nyawa manusia berada di atas kepentingan lainnya," sebut Ronaldo.

"Saya ingin memberi dukungan kepada orang yang kehilangan sosok dicintai. Saya bersama orang-orang yang berjuang melawan virus, seperti rekan saya Daniele Rugani, dan semua dukungan saya kepada profesional medis yang menempatkan hidupnya dalam bahaya untuk menyelamatkan orang lain," tutupnya.

Tak ada kabar yang menyebut Ronaldo terjangkit virus corona, tapi di negara kelahirannya tersebut. jumlah orang-orang yang terjangkit pada Kamis lalu dilaporkan sudah mencapai 78 kasus. (bob/ari)

Sumber : https://www.google.co.id/amp/s/m.kumparan.com/amp/berita-bola/ronaldo-ubah-hotelnya-di-portugal-jadi-rumah-sakit-penanganan-corona-1t1va7CoWaY